Plus

Sunday, April 26, 2015

SUKUN Lagu Paling Heboh @ini Talkshow

Bertemu kembali setelah review Lagu Lumpia yang lalu, kali ini juga masih dari acara NET.TV yang bertemakan makanan yaitu SUKUN. Oke kawan langsung aja kita dengar Lagu dan lihat liriknya;

Liriknya;

SUKUN

ADA BUAH SUKUN...
HARGANYA CUMA SERIBU...
HAHAHAII...HAHAHAAA...

KONON KATANYA...
SUKUNNYA ENGGAK DIGUNA - GUNA
ADUDUUUHHH...

SAMBIL KOMAT KAMIT
MAKAN SUKUN INI BERDUA
DENGAN SEGELAS AIR KOPI
LALU SUKUN DISEMBUR...HUUAAAH

INI SUKUN...INI SUKUN..INI SUKUN.
HARGANYA CUMA SERIBUUU...
JANGAN GANGGU...YOO
JANGAN SUKA MENGGANGGU...

Wkwkwkw...pasti kawan semua pada ketawa.

Tentang SUKUN sendiri merupakan bahan pangan penting sumber karbohidrat di pelbagai kepulauan di daerah tropik, terutama di Pasifik dan Asia Tenggara. Sukun dapat dimasak utuh atau dipotong-potong terlebih dulu: direbus, digoreng, disangrai atau dibakar. Buah yang telah dimasak dapat diiris-iris dan dikeringkan di bawah matahari atau dalam tungku, sehingga awet dan dapat disimpan lama.

Di pulau-pulau Pasifik, kelebihan panen buah sukun akan dipendam dalam lubang tanah dan dibiarkan berfermentasi beberapa minggu lamanya, sehingga berubah menjadi pasta mirip keju yang awet, bergizi dan dapat dibuat menjadi semacam kue panggang. Sukun dapat pula dijadikan keripik dengan cara diiris tipis dan digoreng. 







Sukun dapat menghasilkan buah hingga 200 buah per pohon per tahun. Masing-masing buah beratnya antara 400-1200 gr, namun ada pula varietas yang buahnya mencapai 5 kg. Nilai energinya antara 470-670 kJ per 100 gram. Tidak mengherankan bila sukun menarik minat para penjelajah Barat, yang kemudian mengimpor tanaman ini dari Tahiti ke Amerika tropis (Karibia) pada sekitar akhir 1780an untuk menghasilkan makanan murah bagi para budak di sana.
Daging buah yang telah dikeringkan dapat dijadikan tepung dengan kandungan pati sampai 75%, 31% gula, 5% protein, dan sekitar 2% lemak.
 
Daunnya dapat dijadikan pakan ternak. Kulit batangnya menghasilkan serat yang bagus yang pada masa lalu pernah digunakan sebagai bahan pakaian lokal.
Getahnya digunakan untuk menjerat burung, menambal (memakal) perahu, dan sebagai bahan dasar permen karet.
Kayu sukun atau timbul berpola bagus, ringan dan cukup kuat, sehingga kerap digunakan sebagai bahan alat rumah tangga, konstruksi ringan, dan membuat perahu.

Timbul, kulur, atau kluwih (yang berbiji) lebih banyak dipetik tatkala muda, untuk dijadikan sayur lodeh, sayur asam, atau ditumis dengan cabai. Biji timbul yang tua juga kerap direbus, digoreng, atau disangrai untuk dijadikan camilan.

Oke kawan...selamat menikmati dan Mainkan Musikmu.

Sampai jumpa pada Review berikutnya...
Terimakasih...

1 comment:

  1. Sahabatcasino Agen Live Casino Online dan Sabung Ayam Terpercaya
    ➡ Daftar: http://www.sahabatcasino.net

    Tersedia 6 Permainan:
    = BACCARAT, ROULETTE, SICBO, DRAGON TIGER, SLOT, SABUNG AYAM

    ➡PROMO SAHABATCASINO
    = Bonus New Member 10%
    = Bonus Rollingan 0.8%
    = Extra Cashback 0.3% (dibagikan setiap hari senin)
    = Bonus Referal 3%
    = Bonus Jackpot Jutaaan Rupiah

    ➡Untuk Info Lebih Lanjut :
    Pin BB : E3E27C5A
    WA : +855964842196
    Line : sahabatcasino
    Yahoo : cs1.sahabatcasino

    ReplyDelete